Home » Blog » Surga Tersembunyi Di Kalimantan Barat, Punya Air Terjun Cantik Berselimut Hamparan Awan
Berita Featured Global News Kalimantan News

Surga Tersembunyi Di Kalimantan Barat, Punya Air Terjun Cantik Berselimut Hamparan Awan

JAKARTA, iNews.id – Surga tersembunyi di Kalimantan Barat harus dikunjungi sekali dalam seumur hidup. Apalagi jika singgah ke Desa Sempatung Lawek, Kecamatan Air Besar, Kabupaten Landak, Anda dapat menjumpai air terjun menakjubkan punya pemandangan seperti negeri di atas awan. Ya, pariwisata Kalimantan Barat (Kalbar) memang belum terlalu populer dibanding Bali dan Lombok. Tetapi, jika ditelusuri lebih jauh, Kalbar memiliki pesona alam menakjubkan.

Kali ini, Anda harus singgah ke salah satu air terjun yang punya pemandangan cantik layaknya surga.

Penasaran seperti apa surga tersembunyi di Kalimantan Barat? Berikut ulasannya dirangkum pada Rabu (13/12/2023). Surga Tersembunyi di Kalimantan Barat Ya, di sini ada air terjun cantik yang pemandangannya seperti surga tersembunyi. Salah satu air terjun yang terkenal dengan julukan negeri di atas awan tersebut bernama Terinting.

Air Terjun Terinting atau yang akrab disebut Rombo Terintik merupakan keindahan alam yang dimiliki Kalbar. Air terjun ini memiliki ketinggian hingga 50 meter dan terletak di ujung Kabupaten Landak, Kecamatan Air Besar, Desa Sempatung Lawuk, atau lebih familiar terletak di daerah Serimbu.

Air terjun ini terlihat menarik dan berbeda dari lainnya karena berada di ketinggian. Dari air terjun ini, Anda dapat melihat pemandangan perbukitan nan hijau hingga hamparan awan yang menakjubkan. Seolah, Anda berada di atas awan. “Pernahkan sahabat melihat samudera awan sekaligus air terjun secara bersamaan? Nah, di Kalimantan Barat tepatnya di Desa Sempatung Lawek, Kecamatan Air Besar, Kabupaten Landak sahabat akan menjumpai dua pemandangan megah sekaligus yaitu air terjun dan samudera awan yang berdampingan.

Inilah Air Terjun Terinting yang menambah daftar salah satu air terjun terindah di Indonesia bahkan dunia. Pemandangan langka seperti ini dapat disaksikan di Kalbar. Menurut IF air terjun ini sangat indah dan sangat layak dijadikan air terjun terindah (surga) di Indonesia,” tulis Instagram @jejak.kalimantan.

Memang bukan hal mudah jika ingin menuju air terjun ini. Anda harus melewati hutan dan tebing yang menanjak. Sejauh ini, Air Terjun Terinting menjadi rekomendasi terbaik buat Anda yang ingin menikmati paket komplit, antara suasana air terjun, hutan lebat, bukit, gunung dan lautan awan secara bersamaan. Keunikan air terjun ini karena berada di atas tebing.

Di antara dua sisi akan terlihat air terjun bak tirai menghadap ke hutan lebat, kemudian diselimuti lautan awan. Maka tak heran tempat ini dijuluki Air Terjun Negeri di Atas Awan.  Untuk mencapai air terjun ini, traveler harus mendaki dan melewati jalan yang agak sulit. Butuh waktu tujuh hingga delapan jam untuk pemula yang ingin menuju Air Terjun Terinting. Jika sudah sampai di atas bukit, disarankan untuk bermalam di penginapan setempat atau tenda. Hal tersebut untuk mendapatkan momen terindah saat sunrise muncul di balik celah awan.

Bagi Anda yang melakukan perjalanan dari Pontianak. Maka jalur yang akan ditempuh yaitu Pontianak menuju Kabupaten Landak atau daerah Ngabang. Waktu diperkirakan sekitar empat sampai lima jam dengan kecepatan 60-40 km per jam. Setelah itu, Anda menuju daerah serimbu hingga mencapai Dusun Engkangin dan Dusun Jamu sebagai tempat peristirahatan. Untuk sampai ke sana juga membutuhkan waktu sekitar kurang lebih dua jam. Kemudian melanjutkan perjalanan lagi selama enam hingga tujuh jam di jalur setapak dan mendaki.

Sumber: iNews

Translate