KETAPANG, KOMPAS.com – Sebuah mobil menabrak tujuh orang pejalan kaki di Jalan Trans-Kalimantan Barat (Kalbar) Desa Merimbang Jaya, Kecamatan Sandai, Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat (Kalbar). Kepala Polisi Resor Ketapang AKBP Tommy Ferdian mengatakan, peristiwa kecelakaan ini mengakibatkan tiga orang meninggal dunia dan empat lainnya luka-luka.
“Sedangkan sekarang sopir mobil berinisial MR sudah kami amankan untuk pemeriksaan lebih lanjut,” kata Tommy saat dihubungi, Selasa (12/12/2023). Tommy menerangkan, peristiwa tersebut terjadi Minggu (10/12/2023) pukul 01.30 WIB.
Dugaan sementara, kecelakaan terjadi dikarenakan kondisi jalan menanjak dan berbelok serta situasi penerangan dalam keadaan gelap. “Selain itu, dipengaruhi juga oleh kondisi rem kendaraan yang kurang berfungsi dengan baik,” ucap Tommy.
Sumber: Regional Kompas